ANAO Bagikan Strategi Audit kepada BPK Jatim

694

Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) bekerja sama dengan Australian National Audit Office (ANAO) mengadakan kegiatan Financial Audit Choacing and Knowledge Transfer Sharing yang dilaksanakan di beberapa BPK Perwakilan, salah satunya BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur (BPK Jatim). Kegiatan berlangsung selama dua hari (21-22 September 2022) di ruang auditorium BPK Jatim dengan narasumber Senior Advisor ANAO untuk BPK, Kristian Gage dan Kepala Subdirektorat Penelitian dan Pengembangan Pemeriksaan Keuangan BPK, Dian Primartanto.

Kegiatan yang diikuti oleh 181 orang pemeriksa BPK Jatim tersebut dibuka oleh Kepala Perwakilan, Karyadi. Dalam sambutannya, Kepala Perwakilan menyampaikan ucapan selamat datang di BPK Jatim. “Hari ini kita berkesempatan untuk mendapatkan teori dan perspektif baru dari Senior Advisor ANAO, tolong dicermati dan dipahami. Saya berharap para peserta proaktif dalam mengikuti kegiatan ini. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar,” lanjutnya.

Sementara itu, Kristian Gage dalam sambutannya mengatakan bahwa hubungan kerja sama antara ANAO dengan BPK sudah terjalin sejak tahun 2006. Hubungan ANAO dengan BPK adalah peer to peer atau hubungan rekan sejawat. “Kami dari ANAO tidak hanya membagikan pengalaman kami kepada BPK, tetapi kami juga berharap bisa belajar banyak dari BPK,” ujarnya.

Empat topik dibahas dalam dua hari, yakni strategi dalam penyusunan rencana audit dan identifikasi risiko dalam rencana audit keuangan, memimpin organisasi yang berintegritas dari perspektif ANAO, flexible working arrangements dari perspektif ANAO, dan prinsip penulisan laporan yang efektif dari perspektif ANAO dan BPK.

Dengan adanya kegiatan Financial Audit Choacing and Knowledge Transfer Sharing ini, diharapkan mampu meningkatkan kerja sama yang baik antara BPK dan ANAO, serta dapat saling belajar dari pengalaman pemeriksaan yang telah dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas pemeriksaan.