10 Kali Berturut-turut, Bupati Ikfina Kembali Terima Penghargaan Capaian Opini WTP Kabupaten Mojokerto

12

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mojokerto, di bawah kepemimpinan Bupati Ikfina Fahmawati kembali sukses mempertahankan capaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2023.

Perolehan ini menjadi capaian ke-10 kalinya, yang diberikan BPK Provinsi Jawa Timur pada Pemkab Mojokerto dari hasil pemeriksaan LKPD TA 2023, yang telah mendapatkan review secara berjenjang. Mulai dari pengendali teknis sampai auditor utama, guna menjaga kualitas hasil pemeriksaan yang dapat dipertanggungjawabkan, baik dari prosedur maupun hasil pemeriksaannya.

Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan LKPD TA 2023 kali ini diberikan serentak kepada 37 kabupaten/kota di Jawa Timur, bertempat di kantor BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur.

Atas perolehan ini Bupati Ikfina mengatakan, ia mendedikasikan capaian ini untuk seluruh masyarakat Kabupaten Mojokerto. “Penghargaan ini saya persembahkan untuk seluruh masyarakat Kabupaten Mojokerto, atas pengelolaan keuangan di Kabupatem Mojokerto yang telah dipercayakan pada kami selaku pemerintah daerah”, ujarnya.

[Selengkapnya di Harian Pagi Surya]