BPK Jatim Dukung Percepatan Peningkatan Opini LKPD

972

sosialisasi-kalanSidoarjo – 10 Februari 2012. Dalam rangka mendukung tugas dan tanggungjawab pelaksanaan pemeriksaan atas pengelolaan dan tanggung jawab keuangan Negara, BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Timur menyelenggarakan kegiatan pemaparan dengan tema “Percepatan Peningkatan Opini Laporan Keuangan Pemerintah Daerah”. Materi pemaparan disampaikan oleh Kepala Perwakilan BPK RI Perwakilan Jawa Timur, DR. Heru Kreshna Reza, yang dilaksanakan di Auditorium BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Timur, Jalan Raya Juanda Sidoarjo dan dihadiri oleh Kepala Daerah, Sekretaris Daerah, dan Inspektur Daerah di wilayah Jawa Timur, serta Kepala Perwakilan BPKP Jawa Timur, Hotman Napitupulu.

Materi yang disampaikan oleh Kepala Perwakilan antara lain mengenai Jenis Pemeriksaan BPK RI yang terbagi menjadi tiga macam pemeriksaan yaitu pemeriksaan keuangan, pemeriksaan kinerja dan pemeriksaan dengan tujuan tertentu. Jenis pemeriksaan yang terkait dengan pemberian opini oleh pemeriksa adalah pemeriksaan keuangan. Hasil pemeriksaan atas LKPD tahun anggaran 2010 pada pemerintah provinsi/kabupaten/kota se-Jawa Timur menunjukan adanya peningkatan trend opini dari tahun-tahun sebelumnya dimana terdapat enam entitas pemeriksaan yang memperoleh opini WTP. Diperolehnya opini WTP oleh enam entitas tersebut dirasakan belum cukup memuaskan karena banyak pemerintah daerah yang “hampir” memperoleh opini WTP sehingga seharusnya lebih banyak pemerintah daerah di Jawa Timur yang memperoleh peningkatan opini.

Pemerintah daerah memiliki peran yang sangat besar dalam meningkatkan kualitas LKPD dan mewujudkan tata kelola keuangan daerah yang baik. Selain itu, Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) juga memiliki peran penting dalam memperkuat dan menunjang efektivitas Sistem Pengendalian Intern (SPI). Aparat pengawasan d.h.i BPKP, Inspektorat Daerah melakukan pengawasan intern melalui kegiatan pembimbingan dan konsultasi. Pembimbingan dan konsultasi oleh APIP diharapkan dapat membantu upaya peningkatan kualitas LKPD yang pada akhirnya dapat mendorong peningkatan opini.

Pertemuan ini adalah wujud sinergi antara BPK sebagai pemeriksa dengan pemerintah daerah sebagai entitas pemeriksaan dan aparat pengawas (APIP) serta BPKP sebagai ujung tombak untuk mendorong peningkatan kualitas laporan keuangan diwilayah Provinsi Jawa Timur.