Halal Bihalal Keluarga Besar BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur

1648

Rabu, 5 Juli 2017 – Masih dalam suasana Idul Fitri 1438 H, keluarga besar BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur mengadakan acara halal bihalal. Acara halal bihalal ini diikuti oleh para pejabat struktural dan seluruh pegawai di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur.

Dalam sambutannya, Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur Novian Herodwijanto menyampaikan bahwa halal bihalal ini merupakan sarana untuk mempererat silaturahmi antar pegawai. Acara ini juga diharapkan dapat memperkuat kerjasama antar unit kerja di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur sehingga kinerja BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur dapat terus meningkat.

Dalam halal bihalal kali ini, Ust. Ilhamullah Sumarkan yang memberikan siraman rohani menyampaikan bahwa Idul Fitri menjadi momen untuk menumbuhkan cinta dalam segala lini. Selain itu, manusia hendaknya bijak dalam membagi cinta sesuai tempatnya, seperti cinta kepada Allah, keluarga, bahkan pekerjaan. Kecintaan kepada pekerjaan akan mendorong seseorang untuk memberikan kualitas hasil pekerjaan yang terbaik.

Ust. Ilham juga menyatakan bahwa hidup itu harus dilengkapi dengan cinta karena sesuai dengan fitrah manusia. Dengan cinta dan saling mencintai, manusia akan mudah memberikan maaf kepada sesamanya apabila berbuat salah.

“Meski begitu, bermaaf-maafan tidak musti waktu lebaran. Kapanpun ada kesalahan, entah kepada Allah ataupun manusia, hendaknya kita segera beristighfar dan meminta maaf,” pesan Ust. Ilham.

Pada kesempatan tersebut, Kepala BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur berkenan untuk menyampaikan secara langsung bantuan beasiswa pendidikan bagi putra/putri satpam, petugas cleaning service, dan pengemudi. Bantuan beasiswa pendidikan ini merupakan salah satu program kerja Dharma Wanita Persatuan BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur. Selain itu, halal bihalal ini juga menjadi ajang perkenalan bagi para pejabat dan pegawai yang baru dipindahtugaskan ke BPK Perwakilan Provinsi Jawa Timur.