Bupati Bondowoso Kecewa kepada Oknum Pejabat, Buntut Banyaknya Temuan dalam Audit BPK

771

Momen pelantikan pejabat di lingkungan Pemkab Bondowoso kemarin (3/3) berubah menjadi ajang pelampiasan kekecewaan Bupati KH Salwa Arifin. Orang nomor satu di Kota Tape itu pantas kecewa. Sebab, berdasar hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), ditemukan sejumlah dugaan penyelewengan anggaran di Bondowoso.

Di sela-sela pelantikan tersebut, Salwa buka-bukaan bahwa BPK tengah memeriksa jalannya pembangunan di Bondowoso. Hasilnya, ditemukan banyak penyimpangan anggaran.

“Saya mendapat laporan dari BPK. Mereka menyampaikan bahwa banyak temuan saat ini. Sementara ini belum tuntas, tapi sudah banyak temuannya,” ungkap bupati yang akrab disapa Kiai Salwa tersebut.

Berdasar laporan yang dia terima, jumlah temuan BPK saat ini lebih banyak jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Artinya, ada peningkatan dugaan penyalahgunaan anggaran. “Kok sekarang masih ada temuan, malah lebih banyak,” tegasnya.

Atas adanya aduan itu, pengasuh Ponpes Manbaul Ulum Tangsil Wetan tersebut sangat kecewa dengan kinerja pejabat yang masih tidak profesional dalam mengemban amanah. “Saya kaget. Kecewa saya,” katanya.

Dia beranggapan bahwa pembinaan maupun arahan yang diberikan selama ini tidak berdampak sedikit pun dalam mewujudkan kinerja yang lebih baik. Sebab, terbukti jumlah temuan BPK justru meningkat.

[Selengkapnya di Jawa Pos]